Bungo, PRESTASIREFORMASI.Com – Bupati Bungo H Mashuri SP ME didampingi Bunda PAUD Bungo Hj Verawaty Mashuri, melepas secara resmi karnaval HUT RI tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang berlangsung di depan Rumdis Bupati Bungo, Kamis (16/08).
Karnaval tersebut diikuti 3 Organisasi yaitu IGTKI, HIMPAUDI dan IGRA yang berjalan dari Rumdis Bupati sampai ke taman Puspa Ragam Semagor.
Terlihat juga hadir Sekda Bungo H Ridwan Is, Ketua GOW Nining Wilasari Apriyanto, Ketua DWP Yuliasfayanti Ridwan, Kepala OPD, unsur Forkopimda, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bungo Masril, Ketua IGTKI, Ketua HIMPAUDI Ketua IGRA, beserta peserta pawai.
Dalam sambutannya Bupati H Mashuri mengatakan kegiatan yang dilaksanakan pada pagi hari ini telah tiap tahun dilakukan.
“Alhamdulillah tahun ini dilakukan karnaval dalam rangka memperingati HUT RI ke-74 oleh tiga organisasi IGTKI kemudian HIMPAUDI dan IGRA,” kata Bupati.
“Pesertanya juga dari tahun ke tahun tambah banyak dan ini menunjukkan rasa cinta yang mendalam kita kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia ini,” tambah Bupati.
Pemerintah daerah menyambut baik dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan pawai anak TK anak PAUD yang diselenggarakan se-Kabupaten Bungo ini dengan melibatkan anak anak guna memeriahkan Hari Ulang Tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74,” lanjut Bupati.
Kegiatan ini menjadi salah satu upaya pemerintah untuk membangkitkan jiwa semangat perjuangan para pahlawan pendidik bangsa dan pengenalan budaya bagi anak anak kita sejak dini,” tambah H Mashuri.
Seni budaya yang kita tampilkan dalam pawai ini merupakan replika dari keberagaman masyarakat yang ada di negara kita negara republik indonesia tercinta, seperti kita ketahui bahwa bangsa yang besar akan tokoh jika generasinya berkualitas anak anak adalah potensi yang akan menentukan masa depan bangsa,” imbuhnya.
Investasi tak ternilai adalah bantu generasi penerus bangsa sejak dini selain itu anak anak kita harus diberi ilmu agama yang memadai sesuai dengan kepercayaan yang dianut serta meningkatkan budi pekerti dan akhlak agar menjadi anak anak yang berbudi luhur dan berakhlakul karimah sehingga dapat mengantarkan anak anak kita memiliki kesiapan dalam memasuki jenjang kehidupan yang lebih lanjut,” tambahnya.
“Kami sampaikan penghargaan dan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan rutin kita setiap tahun ini kami bangga melihat anak anak dan berbagai macam keberagaman kita bersatu ini dalam jaringan silaturahmi dalam rangka memperkokoh NKRI yang kita cintai ini.
“Selamat mengikuti karnaval dan kami atas nama pribadi dan pemerintah kabupaten Bungo menyampaikan selamat hari ulang tahun kemerdekaan republik indonesia, Jayalah Indonesia,” tutup Bupati Bungo H Mashuri. (hen)