Taput,PRESTASIREFORMASI.Com Tokoh masyarakat, Adat, Agama dan tokoh pemuda se Kecamatan Sipoholon berangkatkan (paborhathon) Satika Simamora SE.MM dan Sarlandy Hutabarat SH, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tapanuli Utara periode 2024-2029, di Pilkada serentak 27 Nopember 2024, bertempat dilapangan terbuka Lumban Baringin Kecamatan Sipoholon, Rabu 18/9/2024.

Acara tersebut dimulai sekitar jam 16.00 wib setelah selesai acara pemberangkatan (paborhathon) dan pelantikan Tim Pemenangan,Relawan dari Kecamatan Siborongborong, oleh masyarakat Sipoholon sejak siang hari sangat setia dan penuh semangat menunggu kehadiran Satika-Sarlandy beserta rombongan,diperkirakan sekitar 5000 orang peserta/masyarakat yang hadir.

Setelah rombongan Satika-Sarlandy beserta rombongan tiba dilokasi, acara langsung dimulai oleh panitia mempersiapkan ‘dekke dan ulos’ untuk acara pemberangkatan (borhat-borhat) kepada Satika-Sarlandy,yang disampaikan tokoh masyarakat mewakili masyarakat se Kecamatan Sipoholon, sesuai adat/tradisi orang batak disertai doa dan harapan,memohon kepada Tuhan agar Satika-Sarlandy Paslon Bupati-Wakil Bupati Taput diberkati Tuhan dan diberi kemenangan.

Selanjutnya acara pelantikan Tim Pemenangan, Relawan, komunitas lain seperti Gabungan Anak Sipoholon (GAS), Soripada Nahobas (SOPANA), Srikandi,Tim,S (Tim Satika-Sarlandy) yang dilantik oleh Nikson Nababan selaku Ketua Tim Pemenangan Kabupaten Satika-Sarlandy Paslon Bupati dan Wakil Bupati Taput.

Nikson Nababan menekankan kepada seluruh Tim Pemenangan, Relawan dan para Komunitas lainnya,supaya bekerja keras,semangat dan tetap berjalan sesuai aturan, dan sesuai deklarasi sumpah/janji yang telah kita ucapkan, juga tetap berdoa agar Tuhan senantiasa bersama kita disetiap langkah dan perjuangan kita,ucap Nikson

Ditambahkan, Satika-Sarlandy bila diberikan Tuhan kemenangan menjadi Bupati-Wakil Bupati Taput akan melanjutkan program pembangunan yang baik yang telah kita laksanakan 10 tahun yang lalu, 2 priode masa jabatan saya Bupati di Taput yang kita cintai ini, dan bagi Satika-Sarlandy, sudah punya catatan dan data untuk membangun Taput ini, kinerjanya tidak kita ragukan lagi, maka mari kita kerja keras untuk memenangkan Satika-Sarlandy, ucap Nikson Nababan

Ketua Tim Pemenangan Satika-Sarlandy Bangun Ferdinan Situmeang dalam orasi politiknya, menyampaikan terimakasih banyak kepada Nikson Nababan mantan Bupati Taput yang telah perhatian dan berbuat banyak program pembangunan untuk Kecamatan Sipoholon hampir semua jalan usaha tani telah dibangun, alat-alat pertanian dan kepentingan para petani lainnya, juga benang kepada para petenun,dan harapan kami nantinya untuk Satika-Sarlandy menjadi Bupati-Wakil Bupati, kami berharap perhatian yang lebih besar lagi dari pak Nikson, semoga Tuhan memberkati perjuangan kita kata Bangun Ferdinan mengakhiri.

Satika-Sarlandy dalam sambutannya mengucapkan terimakasih yang tak terhingga untuk semua masyarakat yang setia menunggu kedatangannya bersama rombongan, dan tidak panjang lebar lagi Satika-Sarlandy memohon doa dan dukungan masyarakat Sipoholon agar diberkati dan diberikan Tuhan kemenangan Satika-Sarlandy jadi Bupati-Wakil Bupati Taput, dan kami akan lebih memperhatikan kepentingan masyarakat ucapnya mengakhiri, kiranya Tuhan beserta kita.

Acara berlangsung hingga malam hari, namun peserta dan masyarakat yang hadir tidak merasa jenuh, tetap setia dan semangat mengikuti rangkaian acara sampai akhir (Jul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *