Bungo, PRESTASIREFORMASI.Com – Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Kabupaten Bungo mulai melakukan seleksi bagi pemain yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XXIII Jambi yang akan dilangsungkan di Provinsi Jambi pada bulan November mendatang.

Di sela persiapan seleksi, Ketua Askab PSSI Kabupaten Bungo, Jumiwan Aguza SM mengungkapkan bahwa, seleksi pemain sepak bola Porprov Bungo dimulai besok hari.

“Dalam rangka menghadapi Porprov 2021 yang akan digelar di Provinsi Jambi, kami (Askab PSSI) Kabupaten Bungo mulai menyeleksi para pemain sepak bola Bungo, dan seleksi ini akan diikuti oleh Dusun se-Kabupaten Bungo.

Untuk seleksi ini semuanya kami percayakan kepada pelatih, kami juga telah di bentuk ada semua esco juga para pengurus Askab Bungo yang akan memberikan saran untuk seleksi,” kata Jumiwan Aguza, Minggu (20/06/2021).

Jon sapaan akrabnya juga menegaskan dalam seleksi tidak ada yang namanya anak emas atau yang dispesialkan.

Untuk dalam penyeleksian nanti kami tidak akan ada titipan-titipan agar lolos seleksi nanti, seleksi ini murni kita seleksi dengan seadil-adilnya secara transparan,”Tegas Jon.

Jon menambahkan dalam seleksi hari pertama besok kita adakan di Dusun Gapura Suci Kuamang Kuning, Kecamatan Pelepat Ilir, Minggu 20 Juni 2021, mereka tergabung di Zona 1 yakni Kecamatan Pelepat, dan Pelepat Ilir.

“Untuk batas umur pemain sepak bola yang diminta harus kelahiran tahun 2000 sampai dengan tahun kelahiran 2003, dan untuk hari pertama seleksi ini di ikuti dari kecamatan Pelepat dan Pelepat Ilir,”Tambah Jon.

Jumiwan Aguza juga berharap nantinya tim sepak bola porprov Bungo akan meraih juara pada pergelaran Porprov di Jambi pada bulan November 2021 mendatang.

“Tentunya saya berharap target ke depan tim sepak bola Porprov Bungo yang akan mendapatkan gelar Juara, karena saya sendiri juga melihat banyak bibit bibit pemain sepak bola yang memiliki persiapan mental yang sangat bagus,” tutup Jumiwan Aguza. (hen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *