Bungo, PRESTASIREFORMASI.Com – Dalam rangka menyambut HUT Kabupaten Bungo ke-57, Bupati Bungo, H. Mashuri, SP, ME melepas peserta Gowes Fun Adventure, Minggu, (16/10/2022).

Fun Bike ini digelar oleh Pemerintah Kabupaten Bungo yang disupport oleh beberapa sponsor dan didukung oleh Unsur Forkopimda Kabupaten Bungo.

Bupati berharap semua peserta yang mengikuti gowes fun adventure menjunjung tinggi sportifitas sesama peserta.

Sebelum melepas peserta Gowes Fun Adventure, Bupati Bungo menghimbau agar kegiatan ini bisa menjadi ajang silaturahmi semua peserta dan juga bisa menjadi media rekreasi bagi masyarakat Kabupaten Bungo.

Gowes Fun Adventure Bungo ini, diikuti ribuan peserta gowes yang menempuh rute sekitar 30 kilometer dan para peserta akan menyusuri sejumlah jalan Dusun (Desa) dalam Kabupaten Bungo.

Selain itu Gowes ini juga diikuti oleh beberapa peserta dari Kabupaten di luar Provinsi Jambi diantaranya Padang, Dharmasraya, Pekanbaru, Jambi, Batanghari, Merangin, Sarolangun dan Tebo

“Setelah menyusuri rute yang telah ditentukan oleh panitia, nantinya para penggowes ini akan kembali ke garis finish di lapangan semagor,” tutup Bupati Bungo

Sedangkan Ketua KORMI Kabupaten Bungo Martunis yang didampingi oleh Wakil Bupati Bungo mengucapkan syukur Alhamdulillah karena pesertanya cukup banyak dan ini yang pertama kalinya dilaksanakan di Kabupaten Bungo.

“Acara ini kita sambut baik mudah-mudahan ini menjadi menambah hiburan bagi masyarakat Bungo ini cukup banyak sekali yang datang baik dari luar daerah dan juga banyak yang mudah ke, depan ini,” ungkapnya.

Kita mendukung penuh sehingga tahun depan lebih meriah lagi tentu ini bisa menjalin hubungan baik sesama kita, hubungan silaturahmi bersama maupun di luar Bungo,” pungkasnya.

Dan untuk diketahui dari semua peserta ada salah satu peserta dari Solok langsung datang ke Bungo pakai sepeda, ini sangat luar biasa karena dia mendayung sendiri sepedanya sampai ke Muara Bungo dengan selamat, Alhamdulillah,” tutupnya.

Adapun salah satu peserta yang langsung pakai sepeda dari Solok ke Bungo dalam tempo 12 jam tidak ada kendala atas nama Afu.

Selanjutnya kepada semua peserta setelah menyusuri rute yang telah ditentukan oleh panitia, nantinya para penggowes ini akan kembali ke garis finish di lapangan Semagor,” tutup Martunis.

Tampak hadir dalam kegiatan pelepasan Gowes Fun Adventure ini selain Bupati juga ada Wakil Bupati Bungo H.Safrudin Dwi Aprianto, S.Pd, Ketua DPRD Bungo Jumari Wardoyo, Dandim 0416/Bute, Kapolres Bungo, Wakil Ketua II DPRD Bungo, Kejari, Ketua Pengadilan Agama, para peserta Gowes Fun Adventure serta tamu undangan yang lainnya. (hen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *