Barus, PRESTASIREFORNASI. COM – Dalam rangka mempererat dan menjalin hubungan silaturrahim dan ukhwah islamiyah serta memperkokoh persatuan dan kesatuan antar sesama Ormas kepemudaan Keagamaan Islam di kecamatan Barus Kabupaten Tapanuli Tengah ,GP Ansor, Fatayat NU, GP Alwasliyah, Angkatan Putri Alwasliyah, Pemuda Muhammadiyah, Naisiyatul Aisiyah (NA) dan Ikatan Pemuda Remaja Masjid (IPRM) se kecamatan Barus akan menggelar Perayaan Peringatan Maulidin Nabi Muhammad Saw 1444 Hijriyah yang akan digelar pada 8 Oktober 2022 mendatang di lapangan Merdeka Barus Tapanuli Tengah.
Sahinuddin Simanjuntak Ketua IPRM Kecamatan Barus kepada Prestasireformasi. Com Selasa, 27/9-2022 mengatakan, tujuan dari kegiatan ini selain untuk syi’ar agama Islam kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai wadah mempererat tali silaturrahim antar sesama anggota organisasi khususnya dan kaum muslimin umumnya.
Perayaan ini kata Sahinuddin bertujuan yaitu sebagai bentuk tasyakur kepada Allah SWT atas kelahiran Rasulullah SAW sebagai pembawa cahaya yang menyelamatkan manusia dari kegelapan. Kemudian untuk memuji perjuangan dan jasa Rasulullah.
” melalui perayaan Maulidin Nabi Muhammad saw kita mencari ilmu untuk mempertebal keimanan dan akidah terhadap ajaran tauhid dan memahami hukum-hukum dalam Islam. Serta lil uswatun hasanah seperti yang telah jelas tertera dalam Alquran bahwa Nabi Muhammad Saw itu adalah suri tauladan yang baik bagi manusia.” ujarnya.
Untuk Suksesnya kegiatan yang bernuansa Religi ini Gabungan Ormas Kepemudaan Islam Kecamatan Barus telah membentuk Kepanitiaan yang diketuai oleh Yusri Simanjuntak dengan sekretaris Hendra Fauzi Tanjung serta bendahara Sri Gustina Lubis.
Kegiatan ini mengusung tema ” Meneladani Akhlaq Nabi Muhammad saw Sebagai Bekal Membangun Pribadi yang Unggul dan Berkarakter untuk Generasi Muda Islam. (Zurlang)