Asahan, PRESTASI REFORMASI.COM – Hari Anti Narkoba Internasional Kabupaten Asahan Tahun 2020 yang diselenggarakan BNN Kabupaten Asahan berbeda dari tahun tahun sebelumnya, kali ini berlangsung secara Virtual akibat dampak Pandemi Covid 19.


Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional ini di gelar di Ruang VidCom Kantor Bupati Asahan jum’at, 26/6/2020, dan dihadiri unsur Forkopimda, Kepala BNN Kab. Asahan beserta Staf, para Asisten Stdakab Asahan dan OPD.

Kepala BNN Kabupaten Asahan AKBP Victor Immanuel Sembiring, SH, MSi mengatakan meskipun berlangsung secara virtual, tetap tidak mengurangi kekhidmatan dan tujuan memberantas peredaran narkoba di Indonesia

“Meskipun pada saat ini kita sedang berada dalam situasi pandemi covid-19, Semoga tidak mengurangi semangat kita untuk terus berupaya meningkatkan kewaspadaan terhadap tindakan kejahatan narkotika,” ujarnya.

“Badan Narkotika Nasionan (BNN) Kabupaten Asahan ditengah pandemi covid-19, pelayanan terhadap aduan masalah penyalahgunaan narkotika tetap dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan, ” sebut Viktor.

Bupati Asahan, H. Surya BSc pada sambutan mengatakan, Indonesia memiliki cita-cita sebagai negara dengan ekonomi terkuat ke lima pada tahun 2045, walaupun saat ini negara kita sedang berada dalam situasi pandemi covid-19 yang menyebabkan menurunnya tingkat kesejahteraan masyarakat, namun hal tersebut tidak menjadi alasan untuk menyerah.

“Kita tetap berusaha meningkatkan ekonomi negara dalam mewujudkan tantangan tersebut. Untuk itu diperlukan sumber daya manusia yang unggul dan tangguh, karena sumber daya manusia merupakan penggerak pembangunan terhadap kesejahteraan dan kemakmuran suatu bangsa,” ujarnya.

“Penanggulangan permasalahan narkotika harus dilakukan secara terstruktur, sitematis dan masif dengan melibatkan selururuh komponen bangsa. Penanggulangan tersebut dapat dilakukan secara seimbang melalui pendekatan hukum dan pendekatan sosial serta pindidikan,” pungkas H. Surya. (Bagus)

BACA JUGA:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *