Bungo, PRESTASIREFORMASI.Com – Dinas Kesehatan melaksanakan Publikasi Stunting ke-7 Konvergensi Tunting Kabupaten Bungo di Ball Room Amaris Hotel, Senin (30/09).
Tampak yang hadir pada kegiatan ini unsur Forkopimda, para Kepala OPD, Camat, para Kapus yang ada di Kabupaten Bungo serta para staf Dinas Kesehatan Bungo.
Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan dr.H. Safaruddin Matondang, M. PH melalui Kabid Kesmas Ns.Muhfazo, S.Kep mengatakan bahwa hari ini melaksanakan kegiatan konvergensi stunting yang ke-7.
“Konvergensi stungting ke-7 ini wajib dilakukan oleh semua Puskesmas, terhitung mulai dari bulan Februari,” katanya.
Dan untuk intervensi serentak dimulai dari bulan Juni sampai Agustus dan kita lihat dari hasil pengukuran dan penimbangan konvergensi sudah ada perbaikan atau sudah tercapai,”tetangnya lagi.
Sudah tercapai dan konvergensi sudah seratus persen, dan melalui data kita, ada kenaikan dan penurunan artinya penurunan ini terkait stunting. Ini menjadi tuga kita terus mancari sasaran yang ada yang belum melakukan pengukuran dan penimbangan.
Kita juga tidak bisa mengatakan sudah turun atau naik namun kita harus terus mencari balita stunting ini yang penting jangan ada kasus bar,”pungkasnya.
Sedangkan Wakil Bupati Bungo yang diwakili oleh Asisten II, Ir.Supriadi dalam arahannya mengatakan hari ini dinas kesehatan kabupaten Bungo melaksanakan publikasi penimbangan terkait stunting dan pengendalian stunting.
“Kita kerharap upaya upaya yang sudah dilakukan untuk penurunan angka stunting ke depannya dan perlu diketahui kita bersama,” kata Supriyadi.
Oleh karena itu semua pihak dan OPD, Puskesmas serta tokoh masyarakat berupaya supaya stunting di kabupaten Bungo ini bisa menurun dan untuk target kita 14 persennsudah cukup baik, kalau kita sudah di bawah itu atau bisa lebih rendah dari itu maka kabupaten kita sudah aman dan terlendali,”pungkasnya. (hen)