Pandan,PRESTASIREFORMASI.COM — Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Barus Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara melakukan kunjungan dan penandatangananan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tapanuli Tengah, Kamis (06/06-2024). Kegiatan ini dihadiri Kepala Lapas Barus, Binur Sitanggang dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tapanuli Tengah, Asdani Padang.

Kepala Lapas Barus, Binur Sitanggang melalui Humas Lapas Barus dalam rilisnya yang diterima Prestasireformasi. Com Jumat 7/6-2024. mengungkapkan ucapan terima kasihnya kepada Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tapanuli Tengah. Menurutnya, kerja sama ini juga sebagai bentuk sinergitas dalam hal mencapai nawacita untuk mencerdaskan bangsa melalui membaca.

“Lapas Barus akan sangat terbantu dengan adanya bantuan buku ini dan melalui kerja sama ini pula Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tapanuli Tengah akan terus memperbaharui dan menambah kuantitas jumlah buku bacaan tiap bulannya, tentu ini suatu hal yang sangat berguna bagi kami, terutama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Barus,” ungkap Binur.

Selain itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tapanuli Tengah, Asdani Padang mengatakan akan mendukung sepenuhnya kegiatan yang dilaksanakan untuk warga binaan di Lapas Barus.

“Melalui membaca dan menulis ini, mudah-mudahan Ilmu nya akan bertambah sehingga dapat diterapkan dan dimanfaatkan di kehidupan masyarakat,” ujarnya.

Ketika nantinya para warga binaan Lapas Barus bebas dan kembali ke tengah-tengah masyarakat diharapkan mereka juga mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Salah satunya berasal dari buku-buku yang dipinjamkan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tapanuli Tengah. Hal tersebut sesuai dengan Perpustakaan yang berbasis inklusi sosial dimana kegiatan ini sudah dilakukan sejak lama dan diharapkan dapat terus berlanjut kedepannya.(Zurlang /ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *