Barus,PRESTASIREFORMASI.Com — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Barus, Kepala Lapas Barus Binur Sitanggang didampingi Kasubsi Kamtib dan sejumlah petugas melakukan pengawasan terhadap seluruh Warga Binaan. Salah satu caranya yaitu dengan rutin melakukan kontrol ke dalam blok hunian seperti yang dilakukan pada Jum’at (27/10).
Hal itu disampaikan Ka Lapas Barus melalui Humas Lapas Barus Ivan Kevin Wiranata kepada Prestasireformasi. Com Jumat, 27/10-2023 di Barus.

Dikatakan, Kontrol dan monitoring terhadap situasi di dalam Lapas terkhusus di dalam blok hunian Warga Binaan sangat penting untuk dilakukan guna memastikan bahwa situasi aman dan tertib serta untuk mengetahui apa saja aktivitas yang dilakukan oleh Warga Binaan di dalam blok maupun kamar hunian.

Selain menyapa dan menyemangati para warga binaan di kamar hunian, Kepala Lapas Barus, Binur Sitanggang juga mengajak warga binaan untuk berkomunikasi dan bersendau gurau. Sembari menyapa, beliau tetap menghimbau warga binaan untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban serta kebersihan diri dan lingkungan.

Binur Sitanggang menyampaikan bahwa tujuan dari dilakukannya kegiatan kontrol langsung ini adalah untuk mengetahui secara langsung kondisi blok hunian, sarana prasarana, sanitasi, perikehidupan para WBP sekaligus sebagai upaya pendekatan persuasif kepada para WBP maupun kepada para pegawai Lapas Barus khususnya jajaran keamanan.

“Kontrol Blok Hunian Warga Binaan dilakukan secara berkala. Saya ingin mengecek secara langsung kebersihan dan kerapian kamar Warga Binaan serta pemeriksaan dan aman dari benda atau barang yang tidak diperbolehkan ada di Blok Hunian,” ungkapnya.(Zurlang /ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *