Bungo, PRESTASIREFORMASI.Com – Bupati Bungo H. Mashuri, SP, ME memimpin langsung apel gabungan di lapangan Kantor Bupati Bungo Kelurahan Cadika Kecamatan Rimbo Tengah, Senin (09/05/2022).
Adapun Petugas Upacara pada apel gabungan ini yaitu Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Bungo.

Tampak hadir pada upacara gabungan ini Wakil Bupati Bungo, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Sekretaris, Kabag, Kabid, dan peserta upacara.

Bupati Bungo pada kesempatan ini saya atas nama pribadi dan selaku Kepala Daerah menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H sekaligus memohon maaf lahir dan bathin.

“Mulai hari ini kita kembali kepad tugas rutin selaku Aparatur Sipil Negara terutama melaksanakan tugas memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Bupati.

Kita patut bersyukur atas diperolehnya predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Bungo Tahun 2021. Hal ini tentunya tidak terlepas dari kerja dan upaya kita semua. Namun demikian, tentunya masih cukup banyak hal harus kita perbaiki, terutama dalam perencanaan dan penganggaran serta penata usahaan keuangan daerah,” terang Mashuri.

Saya senantiasa mengingatkan meminta kepada kita semua untuk meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan. Hal ini sangat penting karna dalam setiap organisasi memerlukan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi, loyalitas dan komitmen serta etika.
Saya mengamati beberapa waktu terakhir ini, terlihat penurunan kinerja pada jajaran Pemerintah Kabupaten Bungo. Salah satunya tergambar dari tingkat kehadiran pegawai pada saat jam kerja. Untuk itu, Saya minta kepada seluruh Kepala OPD agar menerapkan ketentuan disiplin bagi pegawai yang tidak melaksanakan tugas dan fungsinya serta mematuhi jam kerja yang sudah diterapkan,” tegasnya.

Yang jug perlu mendapatkan perhatian adalah kepatuhan dan pemahaman terhadap berbagai ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Dengan perkembangn masyarakat yang dinamis, maka beban kerja dan tuntutan tugas menjadi yang semakin berat. Dalam kerangka itu pula, maka perlu upaya-upaya antisipasi dan memberikan dukungan bagi percepatan dan kelancaran proses pembangunan daerah.
Sejalan dengan kita harus memahami bahwa perjalanan karier kita sangatlah ditentukan oleh kinerja dan kemampuan kita sendiri. Untuk itu, marilah kita senantiasa berfokus pada peningkatan kinerja dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Sejalan dengan itu saya juga menekankan kepada kita semua untuk mendukung pencapaian Visi dan Misi Bupati/Wakil Bupati Bungo tahun 2021-2026. Semua itu menuntut keseriusan dan kerja keras kita semua, terutama melaksanakan program pembangunan daerah yang telah direncanakan dan dianggarkan,” tutupnya. (hen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *