
Tapteng,PRESTASIREFORMASI.Com –
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor (GP.Ansor) dan Fatayat NU Kecamatan Sorkam Barat Tapanuli Tengah,menggelar safari ramadhan 1443 H di Masjid Al-Falah Desa Pahieme,Kecamatan Sorkam Barat Sabtu,17/04-2022.
Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Sorkam Barat Sardi Yuspiandi Tanjung mengatakan, Program ini merupakan hasil Keputusan rapat pengurus PAC GP Ansor dan PAC Fatayat NU Kecamatan Sorkam Barat.
” sebab versi kami kaderisasi, bukan hanya bicara didalam ruangan namun juga diluar ruangan, Artinya dalam bermasyarakat kami juga ingin kedepan setiap kader Gerakan Pemuda Ansor dan Fatayat NU di simpang empat harus super aktif dalam bermasyarakat dan mengawal ulama serta faham-faham Ahlussunnah Wal jama’ah, Hingga faham islam yang moderat dan mampu menjadi payung pelindung untuk masyarakat baik seagama walaupun yang berbeda agama bisa terealisasi di Kecamatan Sorkam Barat,”Ucap Sardi
Sardi juga mengatakan,Hal ini dilakukan mutlak untuk berbakti pada agama, bangsa dan negara serta sebagai sarana penghubung silaturrahmi antar para kader Ansor dan Fatayat NU dengan masyarakat.
” Kegiatan Safari Ramadhan ini Insya Allah akan menjadi salah satu agenda PAC GP.Ansor dan Fatayat NU Kecamatan Sorkam Barat kedepannya setiap bulan suci ramadhan,” ungkap Sardi.
Nelpiani,S,Pd,I selaku perwakilan PC Fatayat NU Kabupaten Tapanuli Tengah dalam Tausyiah nya mengatakan,GP.Ansor dan Fatayat adalah sebahagian dari Badan Otonom (Banom) Nahdlatul Ulama yang lahir untuk mengajak para kaula muda agar terhindar dari setiap permasalahan yang bertentangan dengan agama,bangsa dan negara
” Coba bayangkan,begitu banyaknya tantangan yang dihadapi diera saat ini, Salah satunya yaitu pengaruh dari lingkungan yang bisa merusak generasi muda, Contohnya,banyak para pemuda termasuk anak-anak kita yang saat ini sedang duduk dibangku madrasah masih belum tau membaca Al-Qur’an,inilah salah satu kewajiban kita untuk mengajak mereka kejalan yang sebenarnya.” kata Nelpi.
Sementara itu ,Hamzah Pasaribu selaku BKM Masjid Al-Falah Pahieme menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besar nya atas kehadiran GP.Ansor dan Fatayat NU Kecamatan Sorkam Barat, mudah-mudahan dengan terlaksananya kegiatan Safari Ramadhan ini maka bertambah pulalah erat nya hubungan silaturrahmi antara GP.Ansor dan Fatayat NU dengan jama’ah khususnya warga Desa Pahieme, ujarnya. (Zurlang/zp)