Klip Foto: Gempa di Sulawesi Barat (Sulbar). Sumber: @Bnpbpusdalops

Medan, PRESTASIREFORMASI.Com – Gempa numi berkekuatan Mag 6,2 mengguncang Sulawesi Barat (Sulbar), hari ini Jumat (15/1/2021). sekitar pukul 02;28 Wita (Waktu Indonesia Bagian Tengah), mengakibatkan jatuhnya korban jiwa, luka-luka dan kerusakan palinmg parah terdapat di Kabupaten Majene-Mamuju.

Informasi yang diperoleh melalui Twitter Twitter : @Bnpbpusdalops, mengungkapkan sebagai berikut:

Gempa Mag : 6,2
Waktu : 15-Jan-21 01:28:17 WIB
Lokasi :2.98 LS, 118.94 BT (6 km Timur Laut Majene-Sulbar)
Kedalaman:10 Km

Tercatat korban Jiwa di Kabupaten Majene 3 orang, orang luka-luka (pendataan) dan diperkirakan 2.000 orang mengungsi

Menurut sumber PUSDALOPS-PB BNPB, sedangkan kerugian materil terdapat paling dominan dekat sumber gempa di Kabupaten Mamuju berupa:
• Hotel Maleo (RB)
• Kantor Gubernur Sulbar (RB)
• Rumah warga (Pendataan)

Pada saat gempa terjadi, listrik padam sehingga suasana semakin mencekam karena warga meraba-raba dan panik menyelamatkan diri di tengah gelap gulita.

Sementara di Kabupaten Majene terjadi dampak gempayang menyebabkan longsor 3 titik sepanjang jalan poros Majene-Mamuju (akses jalan terputus)
• 62 unit rumah rusak (data sementara)
• 1 unit Puskesmas (RB)
• 1 Kantor danramil Malunda (RB)

Berdasarkan data dari Kalaksa dan Sekertaris BPBD Kab. Majene serta Kasi Pencegahan BPBD KabupatenPolewali Mandar, sebenarnya gempa terjadi dua kali, pertama gempa dgn skala 5,9 Terjadi pada hari Kamis (14/1/2021) pukul 14:35 wita.

Kemudian disusul gempat kedua yang lebih dashyat dengan kekuatan
skala 6,2 pada hari Jumat, (15/1/2021) pukul 02:28 Wita yang menyebabkan jatuhnya korban jiwa dan lkuka-luka serta rusaknya sejumlah bangunan.

Berdasarkan sumber, kondisi mutakhir di Kabupaten Majene:
• Gempa susulan dirasakan cukup kuat di Kab. Majene sekitar 5-7 detik
• Masyarakat setempat panik dan keluar rumah
• Masyarakat saat ini masih berada di luar rumah mengantisipasi gempa susulan
• Gempa tidak berpotensi tsunami

Sementrara di Kabupaten Polewali Mandar:
• Gempa dirasakan cukup kuat di Kab. Polewali Mandar sekitar 5-7 detik
• Masyarakat setempat panik dan keluar rumah
• Masyarakat saat ini masih berada diluar rumah mengantisipasi gempa susulan
• Gempa tidak berpotensi tsunami

Penangan terhadap dampak gempa saat ini sedang dilakukan BPBD Kabupaten Majene, Kabupaten. Mamuju dan Kabupaten Polewali Mandar. Mereka masih melakukan pendataan dan mendirikan Tempat Pengungsian

Namun mereka mengharapkan respon dan dukungan dari berbagai pihak, karena saat ini kebutuhan mendesak:
• Sembako
• Selimut dan Tikar
• Tenda Pengungsi
• Pelayanan Medis
• Terpal (hps/Yasiduhu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *