Bungo, PRESTASIREFORMASI.Com – DPP PDI Perjuangan mengusung Hamas-Apri di Pemilihan Bupati (Pilbup) Bungo Provinsi jambi 2020.

DPP PDIP menempatkan pasangan Hamas-Apri sebagai bakal calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Bungo.

“Kata Ketua DPP PDIP Bidang politik PDIP Puan Maharani saat membacakan nama bakal paslon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang akan diusung partainya di Pilkada Serentak 2020 secara daring, Jumat (28/8).

Selain untuk Pilbup Bungo dan Jambi, Puan juga mengumumkan 61 bakal paslon kepala daerah lain, baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, yang diusung PDIP di Pilkada Serentak 2020.

Ketua DPC PDI-P Kabupaten Bungo Gusriyandi Rifa’i mengatakan, sekitar pukul 10.00 WIB seluruh anggota baik itu DPC maupun PDI-P se indonesia menonton daring yang di sampaikan oleh Ibuk Puan Maharani di DPP PDIP.

“Disini PDI-P sudah mengumumkan untuk mengusung Cagub & Cawagub serta Cabup & Cawabup di pilkada serentak pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang,”Ujar Ketua DPC PDI-P Bungo Gusriyandi Rifa’i.

Termasuk juga di Kabupaten Bungo, kami mengusung pasangan Hamas-Apri di pilkada nanti.

“Dengan PDI-P menjadi partai koalisi Hamas-Apri kami akan berjuang bersama partai koalisi yang lainnya untuk memenangkan Hamas-Apri,”Kata Gusriyandi Rifa’i.

Terpisah Andas Toto selaku direktur tim pemenangan Hamas-Apri juga mengatakan, resmi partai PDI-P menjadi partai koalisi Hamas-Apri di pilkada Bungo pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.

“Setelah DPP PDI-P mengumumkan dukungan Cagub,Cawagub, Cabup & Cawabup SE Indonesia melalui daring di kantor DPP PDIP,”Ujarnya.

Ketua DPC PDI-P Bungo Gusriyandi Rifa’i langsung memberikan surat rekomendasi kepada Cawabup H.Syafrudin Dwi Aprianto,S.Pd yang di saksikan ketua DPD PDI-P Jambi dan seluruh kader PDI-P se provinsi Jambi di kantor DPD PDI-P Provinsi Jambi.

“Dengan bergabungnya partai PDIP di Hamas-Apri saat ini partai pengusung Hamas-Apri Apri menjadi 6 partai dengan jumlah 17 kursi, PAN 4 Kursi, PKS 4 Kursi, Berkarya 2 Kursi, PPP 2 kursi, PBB 1 kursi, Golkar 1 kursi dan PDI-P 3 kursi.

Semoga pasangan Hamas-Apri bisa melanjutkan kepemimpinan di pilkada serentak nantinya,”Ucap Andas Toto. (hen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *