Pemakaman pasien yang meninggal akibat dugaan terpapar Covid-19. (illustrasi, foto: liputan6)
Asahan, PRESTASIREFORMASI.COM – ML (Wanita/36 tahun) Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 warga Dusun V Dea Huta Rao, Kecamatan Bandar Pulau, Kabupaten Asahan meningggal dunia dan dikebumikan dengan standar Covid-19 di Medan.
Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara (jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Asahan, H. Rahmat Siregar, S.Sos, MSi kepada Wartawan, Kamis (4/6/2020).
“Sesuai informasi yang diperoleh bahwa ML masuk ruang isolasi Rumah Sakit Haji Abdul Manan Simatupang Kisaran, tanggal 2 Juni 2020 dan pada tanggal 3 Juni 2020 dirujuk ke Rumah Sakit Bunda Thamrin Medan, kemudian meninggal dunia sebelum dilakukan Uji Swab sekitar Pukul 03.00 WIB, Kamis (4/6/2020) dini hari di Rumah Sakit Bunda Thamrin Medan, ” kata Rahmat Hidayat.
Hidayat mengatakan, ML meninggal dengan keluhan Hypotensi + Hypoglikemi sesuai dengan surat Keterangan Dokter RS Bunda Thamrin Medan yang ditandatangani Dr. Nikite Pratama dan pasien tersebut dalam status PDP, serta jenazah telah dimakamkan di Medan dengan menggunakan standar penanganan Covid-19.
“Untuk keluarga yang melakukan kontak dengan Almarhum akan segera dilakukan Sterelisasi oleh tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Asahan untuk menghindari dan memastikan keluarga almarhum Aman dari penyebaran covid 19,”ujar Rahmat.
“Biarpun Status ML adalah PDP namun Tim dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Asahan akan periksa keluarga maupun orang yang pernah melakukan kontak dengan ML. Hal ini dilanjutkan sebagai langkah antisipasi penyebaran wabah Covid 19 di kabupaten Asahan, ” tegasnya.
Kepada masyarakat Rahmat Hidayat berharap, untuk tetap mengikuti himbauan pemerintah yaitu, hindari keramaian, jaga jarak, biasakan cuci tangan pakai sabun di air yang mengalir dan tetap gunakan masker agar penyebaran Covid 19 dapat diantisipasi. (Bagus)
BACA JUGA:
- Kapal Nelayan Karam Dihempas Ombak, Angkut 14 Awak 1 Meninggal 1 Hilang
- Unjuk Rasa di Irian Supermarket Kisaran, Buruh iZone Tuntut Hak PHK
- Pengurus BKM Sumber Tengah Mutiara Asahan Dikukuhkan
- Pemkab Gelar Pisah Sambut Kapolres Asahan
- Wabup dan Baznas Salurkan Bantuan Bagi Petugas DLH
- Bupati Asahan Apresiasi Bakti Sosial PWI Asahan Peduli 2023
- Oknum Polisi Pungli ke Sekolah,
Kapolres Asahan: “Jika Terbukti Saya Tindak Tegas!” - Pedagang Dan Pengguna Resahkan Proyek di Jalan Latsitarda
- Exco DPC Partai Buruh Kabupaten Asahan Adakan Rapat Internal