Asahan, PRi.Com – Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA) Kec. Tanjung balai kabupaten Asahan menggelar sunat massal, Rabu (18/9/2019) di Desa Bagan Asahan.

Sekdakab Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos, MSi yang juga turut hadir pada kegiatan itu memberi aprisiasi atas pelaksanaan bakti sosial yang diadakan PEKKA sekalian memberi upah-upah kepada anak-anak yang akan mengikuti sunat massal.

Ia menyebut, keberadaan PEKKA yang terbentuk sejak tahun 2010 tetap melakukan kegiatan yang bersifat sosial untuk membantu masyarakat.

Sekdakab Asahan ini juga menyampaikan bahwa dirinya juga turut serta dalam pembentukan PEKKA tahun 2010 selagi masih menjabat sebagai Kepala Dinas PMD kabupaten Asahan.

“Organisasi tersebut dibentuk sebagai wadah untuk menampung aspirasi dari ibu-ibu yang harus menjadi kepala keluarga dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga karena alasan berbaga faktor, ,” ucap Taufik.

Panitia pelaksana yang juga Sekretaris PEKKA, Yusnita Hasibuan menyampaikan bahwa kegiatan sunat massal tersebut pesertanya berjumlah sebanyak 70 orang yang berasal dari 8 desa se-kecamatan tanjungbalai.

Selanjutnya Camat Tanjung Balai M. Idris Hasibuan dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Sekda Asahan, dan berharap agar kegiatan bakti sosial seperti ini dapat dilaksanakan berkesinambungan sehingga dapat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu khususnya yang ada di Kecamatan Tanjung Balai. (Bagus)

Dikirim dari Yahoo Mail di Android

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *