Barus, PRESTASIREFORMASI.Com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Balai Besar Wilayah I Medan menggelar pelaksanaan Sekolah Lapang Gempabumi (SLG) dengan thema ” Membangun Masyarakat Barus Tanggap Gempabumi dan Tangguh Tsunami “.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi akan informasi potensi Kegempaan dan Tsunami yang berlangsung di Balai Pertemuan Kecamatan Barus Tapanuli Tengah Rabu (29/9-2021).

Kepala BMKG Balai Besar Wil I Medan Hartanto,ST.MM selaku penanggung jawab kegiatan dalam laporannya menyampaikan, Pertimbangan lokasi memilih kecamatan Barus Tapanuli Tengah sebagai tempat pelaksanaan SLG ini, mengingat bahwa wilayah kecamatan Barus dan sekitarnya merupakan wilayah terdampak langsung jika terjadi potensi Tsunami

“Kecamatan Barus dan sekitarnya merupakan wilayah terdampak langsung jika terjadi potensi tsunami, sehingga diharapkan kesiap siagaan penuh dari seluruh elemen masyarakat ” sebut Hartanto.

Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani diwakili Kepala BPBD Tapteng Safaruddin Ananda Nasution, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada BMKG dan unsur terkait yang telah melaksanakan SLG di Kabupaten Tapanuli Tengah.

Dengan menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 ,pelaksanaan SLG ini diikuti sebanyak 40 peserta yang terdiri dari berbagai Dihas instansi seperti Kodim 0211/TT,Polres Tapteng,BPBD,Kominfo,Dinas Perikanan dan Kelautan ,RRI Sibolga,Stasiun Meteoroligi Pinangsori,stasiun Meteorologi Aek Godang dan unsur terkait lainnya,Acara dibuka secara Online oleh Deputi Bidang Geofisika Dr.Ir.Muhammad Sadly. M.Eng.

Sedangkan narasumber masing-masing Koordinator Bidang Mitigasi Gempa bumi dan Tsunami Dr.Daryono,S.Si, Gloria Simangunsong.S.Si dan Tri Bowo Kriswinarso.(Zurlang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *