Barus,PPRESTASIREFORMASI.COM — Pelaksanaan Apel Awal Tahun 2024 bersama Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia terpusat dari Lapangan Upacara Kemenkumham yang disiarkan keseluruh Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis, Lapas Barus turut mengikuti kegiatan Apel Awal Tahun 2024 secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Jum’at (05/01-2024).Hal itu disampaikan Humas Lapas kelas III Barus Ivan Kevin Wiranata Suyapit kepada Prestasireformasi. Com Jumat sore (5/1-2024)
Dikatakan, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI, Yasonna H. Laoly menyampaikan pentingnya komitmen dalam mensukseskan visi dan misi. “Saya mengajak kepada soluruh Jajaran untuk terus mengasah potensi dan memperkuat fondasi yang telah kita bangun sebelumnya”.
Yasonna Laoly sebut Ivan, juga menyampaikan untuk meningkatkan kualitas kerja dan kontribusi kita terhadap kemajuan institusi. Apabila selama ini seluruh jajaran sudah bekerja dengan penuh dedikasi maka di tahun ini, beliau berharap lebih meningkat secara signifikan dan berdampak pada kesejahteraan masyarakat.
Tahun ini juga merupakan tahun terakhir RPJMN & Renstra 2020-2024. Di dalam dokumen Renstra tersebut telah dirumuskan berbagai langkah strategis dari sisi sasaran, program, kegiatan sampai dengan indikator yang telah diikat dengan target dan rencana pendanaannya.
“Terwujudnya Kesadaran Hukum dan HAM Masyarakat serta terbangunnya budaya kerja yang berorientasi pada kinerja organisasi yang berintegritas, efektif dan efisien” Ujar Yasonna H. Laoly.(Zurlang /ril)