Nias Barat, PRESTASIREFORMASI.Com – (12/8/2023), Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu didampingi Sekretaris Daerah Sozisokhi Hia, SH., M.M., dan beberapa pimpinan OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Barat membagikan bendera merah putih kepada masyarakat di Pasar Mandrehe, Desa Fadoro Kecamatan Mandrehe, Sabtu (12/8/2023).
Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memeriahkan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), sekaligus mendukung gerakan pembagian sepuluh juta bendera merah putih secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.
Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu menjelaskan, pembagian bendera merah putih yang dilakukan secara simbolik dengan melibatkan perangkat daerah Kabupaten Nias Barat di dua lokasi berbeda, yaitu di Pasar Mandrehe Kecamatan Mandrehe dan Pasar Loloanaa Kecamatan Moro’o.
“Hari ini Pemerintah Kabupaten Nias Barat membagikan bendera merah putih kepada masyarakat, untuk menumbuhkan kembali rasa cinta tanah air dan membangkitkan semangat nasionalisme warga negara Indonesia di bulan Agustus ini, bulan kemerdekaan Republik Indonesia,” ucap Bupati Khenoki Waruwu.
Ia juga meminta masyarakat Kabupaten Nias Barat, selama satu bulan penuh, mengibarkan bendera merah putih di rumahnya masing-masing. Kemudian juga kepada instansi pemerintah, swasta, organisasi masyarakat dan yang lainnya untuk menghias kantornya dengan nuansa merah putih.
“Mari kita jadikan momentum gerakan pembagian bendera merah putih ini, untuk memperkuat semangat kebersamaan, persatuan kesatuan dalam keberagaman serta memperdalam rasa kecintaan kepada tanah air dan bangsa Indonesia,” ucapnya.
Berdasarkan pantauan di Pasar Mandrehe, Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu bersama Sekda Nias Barat dan beberapa pimpinan OPD, membagikan secara langsung bendera merah putih kepada setiap warga yang lewat dan kepada warga di sekitar lokasi.
Sementara itu, di Pasar Loloanaa Kecamatan Moro’o juga dilaksanakan hal yang sama oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Silvester Daeli, SH bersama Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Balasia Gulo, S.Pd dan sejumlah pimpinan perangkat daerah lingkup Kabupaten Nias Barat. (h/Masyhur)