Pahae/Taput, PRESTASIREFORMASI.Com -Pemilihan Ulang Kepala Desa di Desa Purbatua Kecamatan Purbatua, kabupaten Tapanuli Utara berjalan lancar dan damai.
Pilkades yang digelar Rabu (15/12/21) dihadiri Camat Nelson Manurung beserta personil keamanan untuk mengawal pesta demokrasi tingkas desa tersebut.
Sebelum jumlah suara dihitung, Calon Kades Nomor Urut 1 dan Nomor Urut 2 bersalaman supaya pelaksanaan penghitungan suara berjalan lancar dan damai.
Setelah pemungutan suara usai, dilanjutkan penghitungan suara yang menghasilkan calon nomor urut 1 perolehan 209, sedangkan calon nomor urut 2 208 suara, sehingga kemenangan diraih Pawolly Sitompul dengan selisih satu suara.
Pawolly Sitompul mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Desa Purbatua yang telah menghantarkannya sebagai Kades Desa Purbatua.
“Kemenagan Ini adalah kemenagan kita bersama untuk membangun Desa Purbatua ang lebih baik di masa depan,” ungkap Pawolly Sitompul. (h/Sein S)