
Personil Basarnas Nias sedang bersiap melakukan pencarian nelayan hilang diperairan Laira Kabupaten Nias.. (rrI.co.id)
Gunungsitoli, PRESTASIREFORMASI.Com – Seorang nelayan dilaporkan mengalami kecelakaan dan hilang kontak saat melaut di Perairan Pantai Laira Kabupatan Nias, Sumatera Utara.
Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan Nias, Asanimu Waruwu seperti dilansir dari RRI mengatakan, korban diketahui bernama Julianus Zebua.
“Korban diketahui menggunakan perahu berangkat melaut mencari ikan di sekitar perairan pantai Laira Kabupaten Nias,” ungkapnya, Rabu (29/9/2021).
Dijelaskannya, korban berangkat melaut untuk mencari ikan dan biasanya pulang pada siang hari, namun laporan yang diterima, yang bersangkutan belum kembali hingga kini.
“Dari kejadian tersebut, personel SAR gabungan bersama keluarga korban dibantu nelayan dan masyarakat melakukan pencarian tetapi korban belum juga ditemukan hingga saat ini,” ucapnya. (RRI/Masyhur)