Subulussalam, PRESTASIREFORMASI.Com – . Pesatnya penyebaran wabah Covid-19 melatarbelakangi Dir Intelpam Kombes Pol Suharjo, SH, MH bersama Kabid Propam Kombes Pol Iskandar, ZA, SIK, MH melakukan kunjungan Asistensi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Subulussalam.

Kehadiran Mereka disambut Direktur RSUD dr. Dewi Sartika Pinem. Kunjungan ke RSUD tersebut didampingi Kapolres Kota Subulussalam AKBP Qori W bersama Kabag OPS AKP R. Manurung,

Kabag Intel AKP Andriamus memantau ruangan layar cctv, Minggu (23 Mei 2021).

Menurut Kapolres Kota Subulussalam AKBP Qori kunjungan Dir Intelpam dan Kabid Propam Polda Aceh ke Kota Subulussalam guna menjaga kestabilan keamanan apalagi keluar masuknya dari Sumatera Utara (Sumut) ke Aceh,

Sebelumnya sudah kita adakan Posko Perbatasan Jontor Kecamatan Penanggalan, yang masuk dari Sumut ke Aceh harus ada Surat Kesehatan Antigen, termasuk warga Kota Subulussalam dihimbau wajib pakai masker, menjaga jarak dan tidak berkerumunan.

Jangan ada petugas baru yang tidak melakukan protokol kesehatan, karena Covid ini masih ada. Mari kita menjaga Kesehatan dan melakukan protokol kesehatan agar dapat memutuskan rantai penularan Covid,”pungkas Kapolres ABKP Qori. (Alimsyah Sembiring)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *