Bupati Tapteng:” Masjid Agung Ini akan Menjadi Kebanggaan Masyarakat Tapteng”


Barus,PRi.Com – Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani mengatakan dalam tahun 2020 ini masjid Raya Barus akan dibangun menjadi masjid Agung kebanggaan masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah dengan anggaran biaya sebesar 22 milyar rupiah,

Hal itu disampaikan  Bupati Bakhtiar Ahmad Sibarani  di hadapan masyarakat Kecamatan Barus saat meresmikan jembatan Hamzah Alfansuri di penghujung tahun 2019 di Barus.

Bupati menyebutkan bahwa sebenarnya rencana pembangunan masjid Raya tersebut sudah diprogramkan pada tahun 2018 lalu, dan anggaran dananya pun sudah disetujui oleh DPRD Propinsi Sumatera Utara,  namun kemudian tanpa diketahui biaya pembangunannya hilang dari mata anggaran.

” Namun begitu kami, Bupati bersama wakil Bupati Tapanuli Tengah terus berupaya ,agar pembangunan masjid ini segera terwujud , insya Allah tahun 2020 ini pembangunan masjid Raya Barus akan kita mulai pembangunannya ” tegas Bupati  yang disambut tepuk tangan hadirin.

Di tempat terpisah angggota DPRD Provinsi Sumut dari Fraksi Demokrat Armyn Simatupang sangat mengapresiasi dan mendukung keinginan masyarakat Barus Tapanuli Tengah  yang menginginkan pembangunan masjid Raya Barus segera diwujudkan.

” Saya bersama teman -teman sangat mendukung pembangunan masjid Raya Barus, apalagi pak Presiden RI Joko Widodo tahun lalu telah meresmikan Tugu Kilometer Nol Peradaban Islam Nusantara di Barus ” kata Armyn Simatupang saat menghadiri sebuah hajatan di Kecamatan Barus pada akhir Desember 2019 lalu. (Zurlang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *