Tapteng, PRi.Com – Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan bekerja sama dengan pihak Puskesmas Barus, Selasa (24/9) membagikan masker kepada warga khususnya para pengendara motor roda dua disimpang empat kota Barus tepatnya dibilangan jalan SM Raja.
Kepala Puskesmas Barus Hajjah Syahriati Sihotang yang ditemui PRi. Com disela pembagian masker tersebut mengatakan sehubungan dengan Instruksi Bupati Tapteng terkait karhutla, Dinas Kesehatan membagikan masker kepada masyarakat khususnya pengendara roda dua.
“Dalam rangka mengantisipasi kabut asap, Puskes Barus bersama Forkopimka Kec Barus Tapanuli Tengah membagikan sekitar 1.000 masker gratis kepada masyarakat, khususnya pengendara dan/atau pengguna jalan yang melintas di Jalan SM Raja Barus,” ujar Kepala Puskesmas Barus ini .
Syahriati menambahkan bahwa pembagian masker gratis ini adalah sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat agar memakai masker saat udara dalam kondisi tidak sehat dengan banyaknya asap yang diakibatkan oleh karhutla.
“Pembagian masker gratis ini salah satu bentuk sosialisasi, membantu para pengguna jalan atau masyarakat saat berada di luar rumah atau gedung agar memakai masker karena asap yang diakibatkan karhutla ini dapat menimbulkan infeksi saluran pernafasan, mata perih, dan berbagai hal buruk lainnya bagi kesehatan. Dianjurkan untuk banyak minum air putih dan buah-buahan,” ujarnya. (Zurlang)