
Langkat, PRESTASIREFORMASI.Com – Penjabat Bupati Langkat, H.M. Faisal Hasrimyz, AP, MAP, secara resmi membuka Pameran Pembangunan dan Bazar UMKM dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-275 Kabupaten Langkat.
Kegiatan yang digelar di Alun-Alun Tengku Amir Hamzah(Stabat), dimulai Rabu (15/1/2025), ini mengusung tema “Berkolaborasi Dalam Rangka Membangun Kabupaten Langkat.”
Didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Langkat, Ny. Uke Retno Wahyuni Faisal Hasrimy, Faisal Hasrimy menegaskan pentingnya momentum HUT untuk memperkuat sinergi antara masyarakat, pemerintah, dan pelaku usaha.
“Hari ini menjadi kesempatan emas bagi kita semua untuk meningkatkan kolaborasi, khususnya melalui pemberdayaan UMKM sebagai motor penggerak ekonomi daerah.”ujar faisal.
Dikesempatan HUT Langkat ke-275 Seluruh Camat sangat setuju dengan program Pj Bupati mendorong UMKM dalam memajukan perekonomian.

Beberapa camat diantaranya saat ditemui oleh prestasireformasi.com di standnya Jum’at,(17/01/2025) Yanes Pramanta S. STP. M. AP (camat selesei ) dan Rekan menyampaikan mendukung kegiatan Pj Bupati tentang program UMKM ini untuk tingkatkan perekonomian dan pengendalian inflasi dikabupaten langkat.
juga ditempat yang sama di Stan kecamatan Tanjung pura, Camat Reza Aditya S.IP menuturkan sangat mendukung penuh Program Pj Bupati dalam memajukan sistem perekonomian UMKM ini. Reza juga berharap semoga Target Pj Bupati selama tiga hari pelaksanaan pameran ini, yakni 15-17 januari 2025 perputaran ekonomi dapat tercapai hingga 5-6 miliar dengan kontribusi 2 miliar per-hari, selain itu Reza juga senang diacara Hut langkat tersebut juga hadir ketertarikan wisatawan luar yang bernama Bastian dan kebetulan ada proyek di wing tentang limbah sampah sekaligus bastian ingin memeriahkan hut langkat ke-275 tersebut.

Pameran ini menampilkan berbagai inovasi pembangunan daerah serta produk unggulan UMKM Langkat, termasuk kerajinan, kuliner, dan inovasi lokal lainnya.
Masyarakat tampak antusias mengunjungi stan-stan yang menawarkan berbagai hasil kreativitas.
Pada kesempatan tersebut, Pj. Bupati Langkat meninjau sejumlah stan Forkopimda, termasuk Polres Langkat, Kodim 0203/LKT, Yonif 8 Marinir, Kejaksaan Negeri Langkat, BNN Langkat dan seluruh stan kecamatan langkat.
Beliau kagum dan mengapresiasi kekompakan serta kolaborasi Forkopimda dalam turut memeriahkan HUT ke-275 Kabupaten Langkat ini.(Remi)